Resiko dan Bahaya Pinjaman Online [Tidak semua] Tapi berhati-hati lah.


              http://ftranggita.blogspot.com
Pada kesempatan kali ini saya ingin sekali mengeShare informasi penting buat kalian yang sering menggunakan aplikasi pinjaman online. Tapi saya tekan kan ya Bahwa tidak semua pinjaman online berbahaya, saya hanya ingin anda berhati-hati agar tidak salah memilih dan terjebak dalam JERATAN SI RENTENIR ONLINE ini.
Dan saya rangkum dari narasumber terpercaya (detikcom) dan teman saya yang bercerita karena telah menjadi korban salah satu dari aplikasi tersebut, saya memutuskan untuk membuat artikel ini.

Tipe aplikasi pinjaman online yang "berbahaya" ini (ingat! Tidak semua ya) akan memberikan bunga yang tidak jelas pada setiap harinya dan membuat tunggakan hutang pun menjadi membengkak melebihi hutang pokok.

Kedua, selain terkena bunga yang cukup besar disetiap harinya jika telat membayar pun orang-orang dari pihak pinjaman online tersebut akan mulai memberikan pesan dan menelfon anda sambil mengancam akan menyebarkan berita bahwa anda mempunyai tunggakan hutang ke seluruh kontak yang ada dibuku telfon anda.

Dan memang benar! Ancaman itu bukan lah hanya sebuah ancaman semata-mata untuk menakut-nakuti anda, orang-orang dari pinjaman online tersebut memang melacak kontak buku telfon anda dan akan menghubungi menyebarkan berita bahwa anda mempunyai hutang.
Ya, itu memang benar karena beberapa waktu  hari yang lalu saya menerima telfon dari nomor yang tidak dikenal lalu saya angkat dan orang tersebut bercerita bahwa teman saya mempunyai tunggakan hutang. Lalu saya pun langsung ngenghubungi teman saya untuk mengkorfimasi dan hal tersebut ternyata memang benar adanya.

Jadi itu lah bahaya dan resiko-resiko pinjaman online Jika anda memilih aplikasi pinjaman online yang salah, ingat tidak semuanya.
Memang prosesnya sangat amat mudah, hanya perlu memasukan data diri anda dan menyetujui semua persyaratannya uang pun akan terkirim ke rekening anda tanpa memakan waktu yang lama. Tapi! Sekali lagi berhati-hati lah, lebih cermat lagi membaca persyaratan tersebut sebelum anda menyetujuinya karena disitu lah ada persyaratan yang membolehkan untuk mereka melacak membaca kontak anda.

Comments